Selasa, 3 Januari 2023 – 12:19 WIB
VIVA Nasional – Pengadilan Negeri Jakarta Selatan merespons beredarnya video yang diduga Wahyu Imam Santoso, Ketua Majelis Hakim kasus pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J sedang curhat dengan seorang wanita di media sosial.
Pejabat Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Djuyamto mengatakan pihaknya belum bisa memastikan kebenaran dari video tersebut. Menurut dia, tentu pimpinan memiliki kewenangan untuk mengambil langkah-langkah seperti klarifikasi terhadap diduga hakim Wahyu.
“Itu menjadi kewenangan pimpinan (mengklarifikasi diduga Hakim Wahyu). Kami belum tahu kebenaran statemen dalam video tersebut,” kata Djuyamto saat dikonfirmasi pada Selasa, 3 Januari 2023.
Viral diduga hakim Ferdy Sambo
Sebelumnya, beredar video diduga Wahyu Imam Santoso yang merupakan Ketua Majelis Hakim kasus pembunuhan Brigadir J. Video itu berisikan curhat pria dengan seorang wanita di media sosial.
Dalam video itu, diduga hakim Wahyu menceritakan soal kasus yang ditanganinya dalam persidangan. Video viral itu diunggah akun TikTok @pencerahkasus.
Dalam video itu, terlihat ada seorang pria diduga hakim Wahyu memakai baju batik lengan panjang hitam. Lalu, pria itu juga mengenakan masker yang diturukan di dagu, celana abu-abu dan sepatu hitam.
Halaman Selanjutnya
Tampak, pria yang diduga hakim Wahyu itu tengah menerima telepon sambil duduk di atas kursi warna putih.
Sumber: www.viva.co.id